- Home
- Kegiatan Presiden
- Presiden Bagi Sertifikat di Kuningan
Presiden Bagi Sertifikat di Kuningan
Oleh: Jallus
Jumat, 25 Mei 2018 12:40

"Yang kita serahkan hari ini adalah 7.000 sertifikat, tetapi yang kita undang hari ini adalah 2.500 undangan. Coba diangkat, saya mau hitung," kata Presiden saat acara pembagian sertifikat di GOR Rewangga Kuningan, Jumat 25 Mei 2018.
Kepala Negara mengatakan bahwa pemerintah ingin cepat menyelesaikan pembagian sertifikat tanah ini agar tidak ada masalah sengketa kepemilikan tanah.
"Karena setiap saya ke daerah, ke desa, masuk kampung selalu persoalannya sengketa lahan. Di mana-mana ada sengketa lahan," kata Jokowi.
Presiden mengatakan total seluruh tanah di Indonesia seharusnya ada 126 juta bidang yang harus disertifikatkan, tetapi hingga akhir 2014 baru 46 juta.
"Separuh saja belum ada, masih kurang 80 juta. Biasanya tiap tahun hanya 500 ribu yang bisa disertifikatkan. Bayangkan kita harus menunggu 160 tahun baru kita bisa pegang sertifikat," katanya.
Oleh sebab itu, Presiden menyatakan telah memerintahkan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala BPN Sofyan Djalil pada tahun ini menyelesaikan 7.000 sertifkat, tahun depan 9 juta yang harus diserahkan ke masyarakat.
"Jangan berlama-lama, jangan berbelit-belit, cepat. Karena tanpa kita pegang tanda bukti hak atas tanah pasti masih ada sengketa. Tapi kalau sudah pegang sertifikat mau apa," kata Jokowi.
Dalam kesempatan ini, Presiden juga memberikan kuis kepada tiga orang untuk mendapatkan hadiah sepeda.
Tiga penerima hadiah sepeda ini adalah Kushadi yang berhasil melafalkan Pancasila, Haji Dadang yang berhasil menyebut sepuluh suku dan Titin yang bisa menyebut tujuh nama ikan.
Sofyan Djalil dalam pidato laporannya mengungkapkan bahwa 2.500 penerima sertifikat yang hadir berasal dari Kabupaten Majalengka sebanayak 500 orang, Kabupaten Kuningan 750 orang, Kabupaten Indramayu 500 orang, Kabupaten Cirebon 500 orang dan Kota Cirebon 500 orang.
"Tahun ini 2018 di Jawa Barat akan diterbitkan sertifikat untuk 1,3 juta bidang," kata Sofyan Djalil.
Sumber: antaranews.
-
2 bulan lalu
Presiden Resmikan Tol Sragen-Ngawi
SRAGEN (EKSPOSnews): Presiden Joko Widodo meresmikan Tol Segmen Sragen-Ngawi sepanjang sekitar 51 km sebagai bagian dari Tol Solo-Ngawi di Rest Area 538 B Sragen."Saya harapkan dengan selesainya Jalan
-
3 bulan lalu
Pelindo 1 Raih Penghargaan ICSB Indonesia Presidential Award
MEDAN (EKSPOSnews): PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) atau Pelindo 1 memperoleh penghargaan International Council for Small Business (ICSB) Indonesia Presidential Award 2018 untuk kategori Business P
-
3 bulan lalu
Presiden Minta Prosedur Pencairan Dana Peremajaan Sawit Dipangkas
NUSA DUA (EKSPOSnews): Presiden Joko Widodo menyoroti masih rumit dan berbelitnya prosedur bagi petani untuk mendapatkan dana peremajaan perkebunan kelapa sawit."Saya minta peremajaan kebun kelapa saw
-
4 bulan lalu
Presiden Tegur Manajemen BPJS Kesehatan
JAKARTA (EKSPOSnews): Presiden Joko Widodo menegur dan meminta BPJS Kesehatan untuk mengembangkan manajemen sistem yang lebih baik dan lebih jelas agar rumah sakit memiliki kepastian pembayaran yang j
-
4 bulan lalu
Presiden Joko Widodo Tinjau Palu
JAKARTA (EKSPOSnews): Presiden Joko Widodo meninjau sejumlah daerah terdampak bencana dan lokasi pengungsian korban bencana gempa bumi dan tsunami di Provinsi Sulawesi Tengah, Rabu 3 Oktober 2018.Kepa